Inilah Aplikasi Ponsel Paling Menyebalkan di Dunia

0
Inilah Aplikasi Ponsel Paling Menyebalkan di Dunia
Okazone.com Pernahkah anda memainkan sebuah aplikasi yang mampu menjadikan anda sebal atau jengkel ? Jika kemaren Permainan Flappy Bird mampu menjadikan anda sebal, maka yang satu ini pasti akan membuat anda semakin sebal yaitu The Shakedown.

Aplikasi yang di anggap sebagai Flappy Bird berikutnya ini dibuat oleh Daniel Zarick dan Benedict Fritz. The Shakedown disebut Zarick sebagai "ide aplikasi terbodoh yang bisa ia bayangkan".

Aplikasi ini dirilis pada tanggal 9 Agustus 2014 dengan berukuran 6,7 MB. Namun sayangnya aplikasi ini baru bisa di unduh secara gratis di App Store. Sedangkan versi android sendiri masih dalam tahap pemprosesan.

Tugas pemain The Shakedown adalah mencuri poin milik orang lain dengan cara menggoyang-goyangkan ponsel. Di awal permainan, setiap pemain akan mendapat poin 10.000. Pemain dapat memilih saingan dari salah satu daftar grafik sosial mereka seperti Twitter dan Facebook.

Selanjutnya goyang-goyangkan ponsel dengan gerakan seperti melambai sebanyak Anda bisa untuk mencuri poin milik teman Anda. Hanya begitu permainannya. Siap-siap tangan Anda pegal.